> SEDEKAH - BAYAR ZAKAT ONLINE

Juni 03, 2016

SEDEKAH


SEDEKAH


Hikmahdanhikmah.com - Betapa berbahagialah kita menjadi Ahli bersedekah,suka memberi suka mengulurkan tangan dengan ikhlas Lillahi ta'ala karena Allah semata.betapa bernilai utama sebagaimana pesan Nabi akan besarnya Pahala kebaikan didalamnya.

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
بسم الله الرحمن الرحيم

Kenapa Seorang MAYIT Memilih "BERSEDEKAH"  Jika Bisa Kembali Hidup ke Dunia
Sebagaimana firman Allah :
رَبِّ لَوْلَا أَخَّرْتَنِي إِلَى أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ

"Wahai Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda [kematian]ku sedikit waktu lagi, maka aku dapat bersedekah..."
{QS. Al Munafiqun:10}

Kenapa dia tdk mengatakan,
"Maka aku dapat melaksanakan umroh" atau
"Maka aku dapat melakukan sholat atau puasa" dan lain lain??

Berkata para ulama,

"Tidaklah seorang mayit menyebutkan "sedekah" kecuali karena dia melihat besarnya pahala dan imbas baiknya setelah dia meninggal...

Maka, perbanyaklah bersedekah, karena seorang mukmin akan berada dibawah naungan sedekahnnya...

Rasulullah Shallallahu alaihi wa Sallam bersabda,
"Setiap orang akan berada di bawah naungan sedekahnya, hingga diputuskan perkara-perkara di antara manusia.”
(HR. Ahmad)

Dan, bersedekah-lah atas nama orang-orang yg sudah meninggal diantara kalian, karena sesungguhnya mereka sangat berharap kembali ke dunia untuk bisa bersedekah dan beramal shalih, maka wujudkanlah harapan mereka...

Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha bahwasanya ada seseorang mendatangi Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, kemudian dia mengatakan,
"Wahai Rasulullah, sesungguhnya Ibuku tiba-tiba saja meninggal dunia dan tidak sempat menyampaikan wasiat padaku.

Seandainya dia ingin menyampaikan wasiat, pasti dia akan mewasiatkan agar bersedekah untuknya. Apakah Ibuku akan mendapat pahala jika aku bersedekah untuknya?

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menjawab, “Iya”
(HR. Bukhari & Muslim)

Dan, biasakan, ajarkan anak-anak kalian untuk bersedekah...

Dan sedekah yg "paling utama"saat ini adalah; menyampaikan dengan niat sedekah.
Karena siapa saja yg mempraktekkan, dan mengajarkannya untuk generasi berikutnya, maka pahala-nya akan kembali kepada anda in-syaa Allah.
Oleh:Syeikh Maher al'Mueaqly hafidzahullah
[Imam Masjidil Haram]


Sahabat,
Smoga artikel ini menginspirasi kita yang masih HIDUP karena  Kita semua  calon MAYIT....
Sudahkah kita ber SHEDEKAH hari ini......?????

Semoga bermanfaat. Baarokallaahu fiikum..
الحمد لله رب العالمين

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar