> Dampak Buruk Orang Tua Yang Mudah Marah Terhadap Anak - BAYAR ZAKAT ONLINE

Juni 08, 2019

Dampak Buruk Orang Tua Yang Mudah Marah Terhadap Anak


Dampak Buruk Orang Tua Yang Mudah Marah Terhadap Anak

sumber gambar : http://mamaezidan.blogspot.co.id

Hikmahdanhikmah.com – Dampak orang tua mudah marah bagi anak. Sebagai orang tua tentu kita pernah merasa kesal atau marah terhadap anak. Hal ini disebabkan oleh banyak faktor seperti anak yang nakal, orang tua yang sedang stres atau kondisi kejiwaan yang sedang labil. Dengan alasan apapun, ternyata kebiasaan suka marah terhadap anak mempunyai dampak yang kurang baik bagi kesehatan fisik maupun psikologis.

Berikut beberapa dampak buruk orang tua yang suka marah terhadap anak

Anak menjadi penakut
Dampak buruk pertama anak yang suka dimarahi oleh orang tua adalah menjadi anak yang penakut. Anak yang sering dimarahi orang tuanya akan merasa trauma sehingga saat dia mau melakukan sesuatu merasa takut kalau orang tuanya atau orang lain akan memarahinya.

Mudah cemas
Dampak kedua anak yang suka dimarahi oleh orang tuanya adalah akan menjadi anak yang mudah cemas. Hal ini tentu menjadi indikasi yang tak sehat karena anak yang mudah cemas akan membuatnya mudah mengalami stres.

Tidak percaya diri
Seorang anak yang sering dimarahi oleh orang tuanya akan cenderung tumbuh menjadi anak yang kurang percaya diri. Hal ini disebabkan karena anak akan merasa kehilangan akan harga dirinya dan akan mudah mengalami depresi yang bisa menjerumuskan anak pada hal-hal yang negatif seperti minum alkohol dan narkoba.

Masa bodoh
Mungkin saat ini anda mempunyai anak kecil yang memiliki sifat masa bodoh dengan perkataan orang tua. Hal ini mungkin saja disebabkan karena kita sebagai orang tua suka memarahinya.

Menjadi pemberontak
Dampak buruk yang terakhir suka memarahi anak adalah akan mendidik anak menjadi orang yang mudah berontak atau pemberoktak. Ini artinya bahwa suka memarahi seorang anak akan membuatnya menjadi jiwa yang keras kepala dan pribadi yang mudah marah.

Dengan melihat banyaknya dampak buruk suka memarahi anak, maka sebaiknya para orang tua lebih bisa mengendalikan stres agar tak menjadikan anak sebagai pelampiasan amarah.

Artikel Terkait : 3 Jenis Ucapan Yang Dilarang Diucapkan Kepada Anak

akibat jika suka memarahi anak, bahaya suka memarahi anak, Dampak Buruk Orang Tua Yang Mudah Marah Terhadap Anak, dampak negatif sering memarahi anak, dampak negatif suka memarahi anak, dampak suka memarahi anak

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar