> Efek Buruk Tinta Tato Bagi Kesehatan Dalam Jangka Panjang - BAYAR ZAKAT ONLINE

Juni 20, 2019

Efek Buruk Tinta Tato Bagi Kesehatan Dalam Jangka Panjang


Efek Buruk Tinta Tato Bagi Kesehatan Dalam Jangka Panjang

sumber gambar : SukaSaya.com

Hikmahdanhikmah.com – Pada jaman sekarang ini, memiliki sebuah tato pada bagian kulit menjadi sebuah gaya tersendiri. Bahkan saat ini menggunakan tato tidak lagi identik dengan kriminal. Namun ternyata tinta tato mempunyai dampak buruk bagi kesehatan dalam jangka panjang.

Bagi sebagian orang, mempunyai tato pada bagian tubuh tertentu menjadi sebuah aksesori dan kebanggaan tersendiri. Bahkan banyak kalangan muda sekarang ini yang menggunakan tato. Namun tahukah anda bahwa kebanyakan mereka yang menggunakan tato menyesal di kemudian hari.

Berikut ada beberapa efek buruk tinta tato bagi kesehatan dalam jangka panjang :

- Tinta masuk ke dalam kulit
Efek buruk pertama menggunakan tato adalah kemungkinan tinta yang masuk ke dalam kulit. Hal ini bisa memicu efek toksik bagi tubuh kita. berdasarkan sebuah hasil studi yang dilakukan pada tahun 2012 di Denmark menyatakan bahwa satu dari lima tinta tato mengandung sebuah zat yang bersifat karsionogenik. Tidak semua jenis tinta tato memenuhi standar keamanan internasional.

Bukan hanya itu saja, dalam sebuah studi yang lain yang dilakukan di Eropa menyebutkan kalau sebagian tinta tato mengandung zat yang berbahaya bagi kesehatan. Zat tersebut diantaranya adalah tembaga, merkuri dan barium.

Sebuah badan pengawas obat dan makanan yang berasal dari Amerika (FDA) juga membenarkan kalau tinta tato ada yang terbuat dari bahan industri yang berbahaya seperti cat mobil dan tinta printer. Jika jenis zat tersebut masuk dalam tubuh, maka bisa berdampak buruk bagi kesehatan.

- Memengaruhi tes medis
Efek buruk kedua seseorang yang menggunakan tinta tato adalah bisa mempengaruhi sebuah tes medis. Misalnya saja saat seseorang melakukan sebuah pemeriksaan MRI, maka kandungan zat metal pada tinta tato bisa bereaksi dan bisa memicu luka bakar.

- Risiko infeksi
Saat menggunakan tato, tidak semuanya menggunakan alat yang steril. Bahkan bisa dikatakan kebanyakan kurang memperhatikan standar steril. Dengan begitu memicu masuknya bakteri jenis staphylococcus aureus atau pseudomonas yang memicu infeksi.
Bukan hanya itu saja, mereka yang menggunakan tinta tato juga mengeluhkan sering merasakan rasa gatal pada kulit. Ini menjadi sebuah reaksi tinta tato terhadap kulit.

Menggunakan alat yang tidak steril dan tidak sekali buang saat menggunakan tato, maka meningkatkan resiko penularan jenis penyakit berbahaya seperti hepatitis yang sering kali menular melalui jarum suntik.

- Sebagian sulit dihapus
Bagi anda yang ingin membersihkan tinta tato, maka tidak semua jenis tinta tato bisa dibersihkan dengan mudah dengan menggunakan teknologi laser. Terlebih bagi orang yang mempunyai pigmentasi kulit yang gelap.

Menggunakan metode laser untuk membersihkan tinta tato memang efektif. Namun menggunakan teknik laser juga menyimpan efek samping bagi tubuh berupa munculnya bekas luka, rasa nyeri sampai borok.


Sumber : Kompas.com
bahaya menggunakan tato bagi kesehatan, bahaya tato bagi kesehatan kulit, dampak buruk jangka panjang menggunakan tinta tato, Efek Buruk Tinta Tato Bagi Kesehatan Dalam Jangka Panjang, kandungan zat berbahaya dalam tinta tato, komplikasi akibat tinta tato

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar