> Dampak Buruk Suka Bangun Siang Bagi Kesehatan - BAYAR ZAKAT ONLINE

Juli 20, 2019

Dampak Buruk Suka Bangun Siang Bagi Kesehatan


Dampak Buruk Suka Bangun Siang Bagi Kesehatan

sumber gambar : https://www.vebma.com

Hikmahdanhikmah.com - Dampak buruk suka bangun siang bagi kesehatan. Bagi sebagian besar orang yang tak bekerja di pagi hari, biasanya akan suka bangun siang. Dengan begitu mereka akan merasa lebih bugar karena jam tidur yang lebih lama. Ternyata anggapan kita salah tentang hal ini, justru menurut para pakar kesehatan mengatakan bahwa kebiasaan suka bangun siang memiliki dampak yang kurang baik bagi kesehatan.

Berikut beberapa dampak buruk suka bangun siang bagi kesehatan :

Mengganggu ritme metabolisme tubuh
Dampak buruk pertama suka bangun siang adalah terjadinya gangguan ritme metabolisme tubuh. Secara normal tubuh kita ada ritmenya dimana waktunya bangun untuk beraktivitas dan kapan waktu istirahat. Sedangkan waktu pagi hari sebenarnya ritme dimana kita harus bangun dan beraktivitas, kalau kita gunakan untuk tidur maka yang terganggunya adalah sistem metabolisme tubuh. Kondisi ini akan berdampak kurang baik bagi kesehatan liver.

Tubuh lesu dan pusing
Akibat kedua jika kita suka bangun siang adalah mengakibatkan badan terasa lesu dan kepala menjadi pusing. Secara logika harusnya hal ini tak terjadi karena durasi tidur kita lebih lama, namun kenyataan yang terjadi justru tubuh kita merasa lemas dan kurang bersemangat.

Beresiko terkena diabetes
Dampak buruk yang ketiga suka bangun siang adalah meningkatkan resiko terkena penyakit diabetes. Hal ini berawal dari terganggunya sistem metabolisme tubuh yang berhubungan dengan ketidakseimbangan kadar hormon termasuk insulin. Jika ternyata hormon insulin berada dalam jumlah yang kurang, maka akan menyebabkan pengendalian gula darah dalam tubuh akan terganggu.

Terkena anemia
Dampak buruk yang terakhir suka bangun siang adalah meningkatkan resiko terjadinya anemia. Kondisi ini akan sering kali dialami selain merasakan badan yang lesu, lemas, kurang bersemangat dan tentunya anemia.

Itulah beberapa dampak buruk suka bangun siang bagi kesehatan yang bisa memicu berbagai jenis penyakit. Oleh karena itu sebaiknya kita mengatur jam tidur agar kita tidak sampai bangun kesiangan. Lakukan tidur malam kurang lebih selama 6-8 jam.


Artikel Terkait : Apa Yang Terjadi Pada Tubuh Saat Kurang Tidur ?

akibat suka bangun kesiangan bagi kesehatan, bahaya suka bangun kesiangan bagi kesehatan, Dampak Buruk Suka Bangun Siang Bagi Kesehatan, dampak negatif suka bangun siang bagi kesehatan, resiko buruk suka bangun kesiangan bagi kesehatan

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar