> Nasehat-nasehat untuk para wanita - BAYAR ZAKAT ONLINE

Februari 25, 2021

Nasehat-nasehat untuk para wanita

Hikmahdanhikmah.com - NASIHAT-NASIHAT UNTUK PARA WANITA: Rasulullah SAW bersabda sebagai berikut.“Waktu terdekat seorang wanita dengan rahmat Rabbnya adalah waktu dia berada di dalam rumahnya.Shalat yang dia lakukan di halaman rumahnya lebih baik daripada shalat yang dia lakukan di masjid.



Shalat yang dia lakukan di dalam rumahnya lebih baik daripada shalat yang dia lakukan di halaman rumahnya.

Shalat yang dia lakukan di sebuah kamar khusus di dalam rumahnya itu lebih baik daripada shalat yang dia lakukan di dalam rumah.”

Hikmah dari hadis di atas adalah memperhatikan penutupan aurat.

Seorang wanita harus mematuhi suaminya dalam segala hal yang bukan dosa. Rasulullah SAW bersabda,

“Apabila seorang wanita melaksanakan shalatnya, menunaikan ibadah puasanya, menjaga kehormatannya, dan mematuhi suaminya (dalam segala hal yang bukan dosa), ia akan masuk ke dalam surga Rabbnya.”

“Apabila seorang perempuan meninggal dalam keadaan suaminya (yang bertakwa) meridhainya, ia akan masuk ke dalam surga.”

Seorang wanita seharusnya tidak meminta sesuatu dari suaminya lebih dari apa yang dia butuhkan. Jika penghasilan suaminya haram, ia harus menolak apa yang telah diberikan oleh suaminya.

Ketika seorang pria meninggalkan rumahnya, istri atau putrinya harus berkata, “Hindarilah penghasilan yang haram! Kami dapat bersabar atas kelaparan, tetapi kami tidak bisa bersabar atas panasnya api.”

Suatu hari, salah seorang yang saleh akan melakukan perjalanan. Para tetangganya tidak suka akan kepergiannya dan berkata kepada istrinya, “Bagaimana engkau ridha atas perjalanan suamimu itu, sedangkan ia tidak meninggalkan nafkah untukmu?” Istrinya pun berkata, “Semenjak aku mengenal suamiku, aku mengenalnya bukan sebagai pemberi rezeki, melainkan sebagai orang yang memakan rezeki. Meskipun orang yang memakan rezeki pergi, Allah SWT yang memberi rezeki tetap ada.”

Nama-Nama: Laki-Laki: Irfan, Perempuan: Mihriban

Sumber artikel ; Fazilet takvimi

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar