> Mulai Kapan Bayi Boleh Minum Air Putih ? - BAYAR ZAKAT ONLINE

Mei 22, 2021

Mulai Kapan Bayi Boleh Minum Air Putih ?



Hikmahdanhikmah.com – Banyak para ibu yang masih bingung mulai kapan bayi boleh minum air putih ?. Para dokter menyarankan bagi bayi yang baru lahir sampai usia enam bulan untuk tidak diberikan makanan selain ASI. Hal ini adalah benar. Semua ini dikarenakan selain ASI mengandung nutrisi yang lengkap bagi bayi, pencernaan bayi pada usia tersebut masih belum bisa berfungsi dengan baik. Apakah sebelum enam bulan bayi dilarang untuk diberikan air putih ?

Selama enam bulan seorang bayi dilarang untuk diberikan air putih. Yang disarankan oleh para pakar kesehatan adalah ASI. Dengan konsumsi ASI secara eksklusif maka bayi sama saja dengan konsumsi air. Hal ini dikarenakan unsur ASI juga mengandung cairan yang dibutuhkan oleh bayi. Jadi bayi yang mengkonsumsi ASI tidak akan mengalami gangguan keseimbangan cairan. Baru setelah enam bulan, bayi baru boleh diberikan air putih namun harus sedikit demi sedikit dalam pemberiannya.


Hal ini dikarenakan pencernaan bayi masih terbilang baru merasakan air putih jadi harus diberikan sedikit demi sedikit agar tidak mengganggu pencernaan bayi. Selain itu dalam pemberian air putih, para ibu dihimbau tidak memberikan dalam jumlah yang banyak agar bayi tetap mengkonsumsi ASI sebagai nutrisi utama. Sang ibu bisa memberikan air putih setelah bayinya nenen ASI dengan menggunakan sendok kecil secara perlahan-lahan.

Pemberian air putih pada bayi pada usia yang belum disarankan bisa membahayakan kesehatan bayi. Pasalnya saat enam bulan setelah dilahirkan, pencernaan bayi belum sepenuhnya berfungsi dengan baik termasuk menerima air putih. Bahkan ada beberapa kasus pemberian air putih pada bayi yang baru lahir malah menimbulkan masalah pada keseimbangan cairan bayi. Hasilnya bayi bisa mengalami diare dan bisa berujung pada kejang-kejang. Padahal para pakar menyarankan agar mencegah bayi agar tidak sampai kejang karena bisa merusak struktur otak.

Artikel Terkait : Alasan Mengapa Bayi Tidak Perlu Pakai Bedak Tabur 

bolehkah bayi minum air putih, kapan sebaiknya bayi konsumsi air putih, Mulai Kapan Bayi Boleh Minum Air Putih

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar