> Buah yang ada di surga Salah satunya ada Buah Tin - BAYAR ZAKAT ONLINE

Agustus 09, 2021

Buah yang ada di surga Salah satunya ada Buah Tin


Hikmahdanhikmah.com - SALAH SATU BUAH SURGA. BUAH TIN: Allah SWT berfirman dalam surat At-Tin ayat pertama (yang artinya), “Demi (rahasia-rahasia Ilahi-Ku yang terdapat dalam) buah Tin…”

Dengan bersumpah atas buah ini, Allah SWT telah meninggikan dan mengistimewakan buah ini dari buah-buahan lainnya. Buah tin adalah makanan yang sangat lezat yang seluruh bagian buahnya bisa dimakan (tanpa tersisa).

 Abu Dzar RA meriwayatkan, “Dihadiahkan sepiring buah tin kepada Rasulullah SAW. Setelah memakannya sedikit, beliau berkata kepada para sahabatnya, 

‘Makanlah buah ini! Seandainya aku mengatakan bahwa telah diturunkan suatu buah dari surga, tentunya aku akan mengatakan buah (tin) inilah (yang diturunkan). Sebab, buah-buahan surga tidak berbiji. Makanlah buah tin karena ia dapat menyembuhkan penyakit wasir dan berkhasiat untuk penyakit asam urat.’.”

Salah seorang sayid (keturunan Rasulullah SAW dari jalur Sayidina Husein RA) yang bernama Ali bin Musa RH berkata, “Buah tin dapat menghilangkan bau mulut, memanjangkan rambut, dan menjaga seseorang dari kelumpuhan.”


Darah yang dihasilkan dari buah tin lebih baik daripada darah yang dihasilkan dari buah lainnya.

Buah tin adalah sebuah nikmat yang sangat bermanfaat dan mudah dicerna. Ia tidak akan tinggal terlalu lama dalam perut dan kelebihannya akan dikeluarkan dari tubuh melalui keringat. Buah tin dapat melembutkan tabiat seseorang, mengurangi dahak, membersihkan dada, paru-paru, ginjal, dan limpa, menghilangkan pasir dari kandung kemih, membantu menambah berat badan, serta dapat membuka pori-pori hati dan limpa. Selain itu, buah ini juga berkhasiat untuk meredakan batuk dan melancarkan buang air kecil.


Selain merupakan makanan, buah tin juga dapat menjadi obat untuk berbagai macam penyakit. Orang yang mengonsumsi buah tin setiap pagi sebelum makan tidak akan terkena penyakit lumpuh.

Ketika ditaburkan ke kebun, abu kayu bakar dari pohon buah tin dapat menghilangkan ulat-ulat. Adapun asapnya dapat menghilangkan kutu busuk dan nyamuk.

Buah tin yang terbaik adalah yang berwarna putih dan kulitnya telah matang dengan sempurna. Buah ini sangat bermanfaat untuk sistem pencernaan, khususnya ketika dikonsumsi bersama kacang almond dan kacang kenari.

NAMA-NAMA: Laki-laki. Ishak, Perempuan. Kubra.

Sumber artikel :Fazilet takvimi

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar