> Jangan Suka Telat Makan ! Ini Dampaknya Bagi Kesehatan - BAYAR ZAKAT ONLINE

April 26, 2022

Jangan Suka Telat Makan ! Ini Dampaknya Bagi Kesehatan

sumber gambar : http://necturajuice.com

Hikmahdanhikmah.com – Setiap diantara kita pasti pernah melewatkan waktu makan dengan berbagai alasan. Biasanya hal ini kita lakukan karena waktu yang mepet mau berangkat kerja, berangkat sekolah atau bisa karena memang lagi kurang nafsu makan. Apapun alasan kita melewatkan waktu makan, ada dampak buruk bagi kesehatan.

Berikut beberapa masalah kesehatan yang akan terjadi jika kita sering melewatkan waktu makan :

Diabetes
Dampak buruk pertama suka telat makan adalah bisa meningkatkan resiko terkena penyakit diabetes tipe 2. Mengapa hal ini bisa terjadi ? Ternyata saat tubuh kita sering telat makan, maka yang terjadi adalah sel hati akan terganggu sehingga membuat tak bereaksi dengan insulin. Padahal insulin ini sangat vital perannya dalam menetralkan kadar gula dalam darah kita.

Bau mulut
Dampak yang kedua adalah sering menyebabkan bau mulut. Hal ini bisa terjadi karena saat mulut kita kosong dalam jangka waktu yang lama, maka akan membuat produksi air liur akan menurun. Kondisi akan memicu munculnya bakteri pada mulut yang pada akhirnya menyebabkan bau mulut.

Sakit kepala
Bagi anda yang sering kali sakit kepala kepala, maka bisa jadi disebabkan karena hal sepele seperti telat makan. Saat kita telat makan, maka akan membuat kadar gula dalam darah kita menjadi turun dan membuat pembuluh darah menjadi lebih kecil atau sempit. Kondisi ini akan membuat aliran darah menjadi kurang lancar sehingga sering membuat sakit kepala.

Tekanan darah yang tidak stabil
Saat kita sering telat makan, maka akan membuat tekanan darah dalam tubuh akan turun. Kondisi ini tentu tak normal yang membuat suplai darah menjadi kurang lancar ke berbagai organ tubuh.

Stress
Ternyata orang yang suka telat makan meningkatkan resiko stres lebih tinggi. Saat kita kekurangan energi karena telat makan, maka akan membuat suasana hati menjadi kurang baik sehingga memicu stres.

Menurunkan sistem metabollisme
Dampak kesehatan terakhir jika kita sering melewatkan waktu makan adalah akan mengganggu sistem metabolisme tubuh. Jangan beranggapan bahwa dengan telat makan akan membuat berat badan menjadi turun, justru hal ini akan memicu kita makan lebih banyak yang meningkatkan resiko kenaikan berat badan.


Artikel Terkait : Makanan Yang Bisa Memicu Bau Mulut

akibat jika suka telat makan, bahaya sering telat makan bagi kesehatan, bahaya suka melewatkan waktu makan, dampak buruk jika suka telat makan, dampak negatif jika sering telat makan, dampak suka makan telat, dampak suka telat makan, Jangan Suka Telat Makan Ini Dampaknya Bagi Kesehatan, penyakit yang disebabkan karena suka telat makan

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar