> Mengapa Minum Teh Saat Sahur Kurang disarankan ? - BAYAR ZAKAT ONLINE

Juni 09, 2022

Mengapa Minum Teh Saat Sahur Kurang disarankan ?

sumber gambar : Grid.ID

Hikmahdanhikmah.com – Mengapa minum teh saat sahur kurang disarankan ?. Bagi sebagian orang ada yang tak bisa melupakan minum teh saat sahur. Teh hangat memang menjadi menu minuman yang nikmat saat sahur di bulan Ramadhan. Namun ternyata teh adalah jenis minuman yang kurang disarankan dikonsumsi saat sahur, mengapa demikian ?

Alasannya adalah minum teh saat sahur bisa membuat tubuh kita mudah mengalami dehidrasi. Hal ini bisa terjadi karena teh mengandung cukup banyak kafein yang bersifat diuretik (mendorong sering kencing). Saat tubuh kita sering kencing atau membuang banyak cairan tubuh tanpa diimbangi dengan minum, tentu akan membuat tubuh menjadi dehidrasi.

Untuk mensiasati hal ini terjadi, maka sebaiknya anda menghilangkan menu minum teh atau kopi saat sahur. Anda bisa mengganti minuman teh dengan susu hangat yang lebih sehat dan tidak memicu dehidrasi.

Bagi anda yang masih beranggapan kalau minum kopi saat sahur bisa membuat tubuh lebih semangat dan aktif pada siang harinya, sebaiknya tinggalkan kebiasaan ini. Kopi juga termasuk salah satu minuman yang kaya kandungan kafein yang meningkatkan resiko dehidrasi.

Yang perlu diperhatikan saat sahur adalah mengkonsumsi minuman yang kaya kandungan mineral seperti air putih. Dengan lebih banyak minum air putih, maka bisa mencegah tubuh mengalami dehidrasi sehingga tidak merasakan rasa haus yang berlebihan saat puasa. Kondisi ini tentu akan membuat puasa kita lebih terasa nyaman.

Artikel Terkait : Inilah Beberapa Manfaat kita Berpuasa.

alasan minum teh saat sahur tidak disarankan bagi kesehatan, alasan saat sahur tidak disarankan minum teh, bagaimana jika minum teh saat sahur, Mengapa Minum Teh Saat Sahur Kurang disarankan, mengapa saat sahur tidak disarankan minum teh, minum teh saat sahur, minuman yang tak disarankan saat sahur, penjelasan minum teh saat sahur, penyebab teh menjadi minuman yang tidak disarankan saat puasa

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar