> Solusi Atasi Masalah hidup - BAYAR ZAKAT ONLINE

September 22, 2022

Solusi Atasi Masalah hidup

Hikmahdanhikmah.com - Bagi seorang muslim, yang lebih penting bukan cuma keberanian menghadapi masalah, tapi bagaimana menghadapi dan menyelesaikan masalah hidup dengan benar. Bagaimana mencari solusi yang benar-benar merupakan solusi dan bukan sekadar pengalihan atau pelarian menuju masalah lain. Dan untuk ini, Allah telah memberikan jalannya.

Allah berfirman:

(3)وَمَنيَتَّقِاللهَيَجْعَللَّهُمَخْرَجًا (2) وَيَرْزُقْهُمِنْحَيْثُلاَيَحْتَسِبُ 

Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan Mengadakan baginya jalan keluar.Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya (qs ath-Thalaq 2-3)

Untuk mendapatkan jalan keluar dari berbagai persoalan hidup, patokannya adalah takwa. Takwa dalam arti selalu mengacu kepada petunjuk-petunjuk ilahi dalam mencari solusi dan menyelesaikanpersoalan kehidupan.

Baca juga : Cara Menghadapi Masalah hidup yang Berat.

Takwa adalah faktor penting yang akan memudahkan kita menghadapi problem di dunia dan akhirat. Tanpa takwa meskipun urusan dunianya bisa mudah, urusan akhiratnya akan sulit.

Takwa, Menyelesaikan Masalah tanpa Masalah

Orang bilang, life is not flat, hidup itu tidak akan datar-datar saja. Ada lika-liku dan naik turunnya. Ada kalanya bahagia, ada kalanya pula diterjang masalah yang membuat hati gundah gulana.Hidup memang tidak akan lekang dari masalah, bahkan bisa dibilang masalah itulah yang membuat hidup dikatakan ,hidup,. Karenanya, orang bijak menasehati, kalau ingin hidup jangan takut menghadapi masalah.

Lebih dari itu, takwa juga akan membuat kita mendapat anugerah yang tidak disangka-sangka. Seperti kita tahu, problem hidup sangat beragam. Layaknya hujan, kadang cuma rintik air yang boleh jadi justru semakin membuat indah suasana, tapi kadang sangat deras hingga membuat pandangan kita terhalang.

Saat menghadapi problema hidup yang berat, acapkali pikiran kita buntu. Saat itulah kita sering mengkhayalkan munculnya suatu keajaiban. Sesuatu yang datang tiba-tiba dan tanpa diusahakan alias murni dari Penguasa alam semesta, yang kemudian menyelesaikan semuanya.

Dan sesuai ayat di atas, ternyata ,keajaiban, itu memang bisa terjadi. Allah maha mampu untuk mewujudkan hal itu. Allah maha kuasa untuk menyelesaikan problema kita, dengan usaha dari kita atau bahkan saat kita tak mampu lagi berusaha dan hanya bisa pasrah.

Karenanya ada yang bilang, Saat menghadapi masalah jangan katakan, Wahai Rabb, aku punya masalah besar, tapi katakanlah, wahai masalah, aku punya Rabb yang Maha besar. Ya, kita memiliki Rabb yang mampu mengentaskan kita dari masalah sebesar apapun. Meskipun, penggalan pertama kalimat ini juga tidak sepenuhnya benar. Saat menghadapi masalah kita juga dianjurkan berdoa, mengadukan persoalan yang dihadapi kepada Allah. Bukan sekedar optimis Allah akan membantu kita.

Dan tanpa takwa, besar kemungkinan seseorang tidak akan mendapatkan jalan keluar dari masalahnya, apalagi anugerah rezeki yang tidak diduga. Rezeki yang hilang atau tak jadi datang juga kebutuhan yang terusa saja meningkat, bisa jadi karena kita meninggalkan takwa. Di dalam sebuah hadits, Rasulullah bersabda,

إِنَّالْعَبْدَلَيُحْرَمُالرِّزْقَبِالذَّنْبِيُصِيْبُهُ

Dan seorang hamba benar-benar akan terhalang dari rezeki karena suatu dosa yang dilakukannya.

Mungkin kita bertanya, tapi mengapa orang yang durhaka justru banyak yang rezekinya melimpah meski mungkin tidak halal?

Memang benar, itu bisa saja terjadi. menjelaskan, Orang yang meninggalkan takwa, meskipun mungkin sebagian urusan dunianya mudah, urusan akhiratnya bakal sulit sejauh mana ia meninggalkan takwa. Andai saja dia mau bertakwa, tentu kemudahan yang telah diterima akan lebih sempurna lagi.

Baca juga ; Setiap Dosa Pasti Sudah Tentu ada Balasannya.

Dan kalau ternyata dia juga menemukan kesulitan karena tidak bertakwa, boleh jadi Allah sebenarnya akan memudahkan dia pada urusan yang lebih bermanfaat dari yang sudah dia dapatkan tanpa takwa itu.

Karena sesungguhnya, kehidupan yang baik, hati yang nyaman, jiwa yang tenang dan bahagia adalah nikmat dunia yang jauh lebih berharga dari nikmat yang diperoleh penyembah dunia berupa syahwat dan kenikmatan. (at Tibyan fi Aqsamil Quran, 1/36).

Ya Allah...

  • Terima kasih atas segala nikmat dan karuniaMu di pagi ini...Jadikanlah setiap langkah kami selalu dalam kebaikan...
  • Mudahkanlah urusan kami hari ini..Bukakanlah pintu rezeki untuk kami semua...
  • Dan jadikan sisa umur kami *penuh dengan keberkahan...
  • Lindungilah kami, ampuni lah ya Alloh dosa kedua orang tua kami, saudara2 kami dan anak cucu kami srta Sahabat2 kami semua,dengan kasih sayangMu... 
  • Sesungguhnya hidup dan mati kami hanya karenaMu

Semoga Allah senantiasa menjadikan hati kita dipenuhi ketakwaan. Selalu ringan dalam mengikuti tuntunannya dan menjauhi yang dilarang. Dengan itu, kita berharap akan dikaruniai kemudahan dalam berbagai urusan dan diberi anugerah dari arah yang tidak kita duga.

aamiin Yaa Allah Yaa Rabbal'alaamiin

Baca juga :Inilah buah dari Taqwa dan wara pada masa muda


Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar