> Malam Jumat pertama pada bulan Rajab - BAYAR ZAKAT ONLINE

Februari 11, 2023

Malam Jumat pertama pada bulan Rajab



Hikmahdanhikmah.com - Malam Jumat pertama pada bulan Rajab adalah malam Raghaib. Malam ini dinamakan Raghaib karena para malaikat sangat mengidamkan malam ini. Pada malam ini, Sayidah Aminah R.Anha menyadari bahwa dirinya sedang mengandung Nabi Muhammad SAW, nabi akhir zaman sekaligus rahmat bagi alam semesta.

Rasulullah SAW bersabda, “Janganlah kalian lalai pada malam Jumat pertama bulan Rajab karena para malaikat memberikan nama Raghaib (artinya ‘yang diidam-idamkan’) untuk malam ini.

Pada sepertiga malam ini, tidak ada satu pun malaikat yang tinggal di langit dan bumi, semua malaikat berkumpul di sekeliling Ka’bah Al-Mu’azzamah.

Kemudian, Allah SWT berfirman, ‘Wahai para malaikat-Ku, mintalah apa saja yang kalian inginkan dari-Ku.’ Para malaikat pun menjawab, ‘Ya Rabbi, kami meminta kepada-Mu agar Engkau mengampuni orang-orang yang berpuasa pada bulan Rajab.’ Allah SWT berfirman, ‘Aku sudah mengampuni mereka.’”

Baca juga : bulan rajab adalahbbulan taubat.

Agar mendapatkan keberkahan dan cahaya malam ini, hendaklah kita menghidupkan malam ini dengan memperbanyak ibadah dan ketaatan.

BAGAIMANA CARA BERTAUBAT?


Suatu hari Sayidina Ali KW mendengar seorang Arab Badui mengucapkan “Astaghfirullāh wa atūbu ilaihi” dengan tergesa-gesa. Kemudian, Sayidina Ali KW berkata kepadanya,

“Beristighfar hanya dengan lidah dan secara tergesa-gesa adalah taubatnya para pendusta. Engkau bahkan perlu bertaubat atas taubat yang telah kaulakukan.”

 “Jika demikian, apakah taubat itu?” tanya orang Badui itu. Lalu, Ali KW menjawab, “Bertaubat adalah melaksanakan 6 hal berikut ini,

Menyesal atas dosa-dosa yang telah lalu,

Mengqadha ibadah-ibadah fardhu yang terlewati,

Mengembalikan hak-hak orang lain yang telah diambil,

Sebagaimana kau membesarkan hawa nafsumu dengan dosa, didiklah nafsumu dengan ketaatan kepada Allah SWT,

Baca juga : taubat adalah wasilah turunnya rahmat.

Sebagaimana kau memberikan kelezatan dosa kepada nafsumu, berikanlah pahitnya ketaatan kepadanya. Sebagaimana kau melumuri dirimu dengan kemaksiatan, hiasilah pula dirimu dengan taat kepada Allah SWT,

Menangisi dosa-dosa yang pernah dilakukan sambil tertawa.

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar