> TIPS DAN TRIK TETAP ENERGIK SAAT PUASA - BAYAR ZAKAT ONLINE

Juli 19, 2013

TIPS DAN TRIK TETAP ENERGIK SAAT PUASA


TIPS DAN TRIK TETAP ENERGIK SAAT PUASA

Pada bulan puasa ini saya mau berbagi tips tetap semangat dalam menjalankan ibadah PUASA tips kali ini saya mau share versi dari beliau bpk Agus Algozi SpF(K) SH DFM Ahli forensik RSUD dr soetomo,prinsip saya sesuatu yang baik perlu ditularkan benar tidak sahabat-sabatku semua setuju....? setujuuuuuu...;

Adalah PUASA,PUASA bukan alasan seseorang menjadi tidak produkstif,Sebaliknya,ia bisa membuat kinerja semakin baik,bahkan tinggkat kesehatan terkerek NAIK.Pekerja dengan beban yang tinggi hanya perlu mencontoh sejumlah trik yang dilakukan rasul agar tetap bugar saat beraktifitas selama Ramadan.

PERTAMA,cepat-cepatlah berbuka puasa saat tiba waktu berbuka saat tiba waktu berbuka.artinya,saat azan Magrib berkumandang,puasa harus segera dibatalkan.Baik dengan minum maupun makan buah kurma.bisa juga langsung makan berat.Sunah nabi tersebut sebenarnya sangat berefek pada tubuh.

Dengan berbuka tepat saat azan,tubuh langsung mendapatkan nutrisi yang diperlukan.
Jangan sekali-kali menunda-nunda berbuka seperti saat puasa sunah senin-kemis.sebab ,puasa Ramadan berbeda dengan puasa sunah,terutama dari segi waktu yang lebih panjang,yakni satu bulan penuh.

Dengan menunda berbuka,bisa jadi tubuh lemas dan aktifitas sehari-hari terpengaruh.Sunah nabi untuk berbuka puasa dengan makanan manis juga sangat berdampak pada tubuh.sebab,makanan manis mengandung kalori yang bisa dengan cepat mengembalikan energi dalam tubuh.Dengan begitu,tubuh bisa segera memiliki tenaga yang cukup.

Trik lain adalah memperlambat waktu sahur.Usahakan bersantap sahur saat menjelang imsak,bahkan hingga detikterakhirdiperbolehkansahur.Sebaliknya,sebisanyamenghindarisahurtengah malam.Trik tersebut dilakukan agar waktu puasa tidak lebih lama dari yang seharusnya.

Dampaknya,tubuh juga tidak menahan lapar lebih lama.Bisa juga bersahur dengan volume yang cukup,tapi jangan sampai kekenyangan.Sebab kekenyangan justru bisa membuat tenaga terposir untuk mencerna makanan.Akibatnya,aktivitas sehari-hari bisa terganggu karena tenaga kurang fit.

Jadi sebenarnya anjuran agar tidak makan hingga kekenyangan tersebut punya makna.Saat ramadan,dengan mengikuti tuntunan tersebut,kebugaran bisa lebih terjaga selama berpuasa.

Orang yang berpuasa juga tetap bisa ber olah raga.hanya,waktunya harus tepat.usahakan tidak berolahraga pagi.jika ingin berolahraga,lakukan saat sore atau malam.Olahraga menjelang berbuka tidak akan berpengaruh kartena waktu menahan lapar dan minum tidak begitu lama.

Selain trik seperti yang dianjurkan rasul tersebut,orang juga harus selalu ingat kepada ALLAH SWT.semua usaha tersebut harus dilandasi dengan niat yang KUAT untuk IBADAH.dianjurkan berdoa kepada-Nya agar mendapat kekuatan selama berpuasa.

Menjalani puasa selama bulan Ramadan juga membuat kesehatan orang semakin baik.indikatornya adalah berat badan yang turun rata-rata skitar 2 kilogram.Artinya,kebugaran terjaga karena tubuh orang yang berpuasa menjadi lebih ideal.

Selama ini,saya tidak pernah melihat ada orang yang berat badanya turun secara ekstrem selama Ramadan.

Demikian tips dan triknya semoga bisa kita  jalankan dengan baik sehingga kwalitas puasa kita bertambah mantap dan lebih baik dari sebelumnya.Allohuma amieeen,


Watawasaubil haq watawasaubisobr

Tags :

Yudi hartoyo

Admin Yayasan yatim,dhuafa

blogger,online sejak 2011 di bisnis online dan offline,adapun Hikmahdanhikmah.com ini untuk Support website resmi ;yayasanpijarmulia.com

  • Yudi hartoyo
  • Yayasan Pijar Mulya Pati d/a Desa Sriwedari Dusun Pagak RT 03 RW 03 (belakang masjid Pagak) kec.jaken Jawa tengah 59184
  • temandalamtaqwa@gmail.com
  • +6285 2680 70123

Posting Komentar